Proses Pembangunan Pusat Informasi Wisata Desa Wisata Wae Lolos||TIC

Alhamdulillah, Akhirnya proses pembangunan Tourist Information Center(TIC) yang bertempat di Dusun Langgo, Desa Wae Lolos sebagai pintu masuk semua akses Menuju Objek wisata Wae Lolos, mulai berjalan.
Oleh : Marwan Jainun..

Alhamdulillah, Akhirnya proses pembangunan Tourist Information Center(TIC) yang bertempat di Dusun Langgo, Desa Wae Lolos sebagai pintu masuk semua akses Menuju Objek wisata Wae Lolos, mulai berjalan.

 Apresiasi yang tinggi layak diberikan kepada para tokoh muda dan tokoh adat yang ada di desa wae lolos. Berkat Kerja sama, Solidaritas dan jiwa sosial yang tinggi mampu mewujudkan ide yang menurut kami sangat briliant ini. 

Dalam pandangan Global kegiatan gotong Royong  seperti ini Sangat Sulit untuk diterapkan dalam Era Globalisasi ini, selain karena banyak kesibukan, kepedulian anak muda terhadap Pembangunan desa nya sangat minim. Namun, Kami Atas Nama Anak Muda Wae Lolos Menepis Anggapan-anggapan tersebut dengan terealisasinya kegiatan ini.

Terikamasih Kami kepada Tokoh-tokoh muda yang selalu memberikan spirit dan Solusi dari awal kegiatan ini direncanakan sampai pada pelaksanaan kegiatannya hari ini.

Bapak Gervinus Toni (KADES Wae Lolos)
Abang Abim Gondrong (pendamping SDM ASIDEWI)
Bapak Adam Malik (Tokoh Muda)
Bapak Robertus Lembeng Perkasa(Tokoh muda),
yang sudah mendukung penuh serta mengorbankan waktu, pikiran dan tenaga demi terwujudnya TIC sebagai Gambaran Desa wisata yang Inovatif, informatif dan responsif.
kemudian kepada teman-muda yang menjadi tulang punggung kegiatan ini;
Abang Arif Demian, Abang Samsuri judin, Abang Dino, Abang Abang Onsi, Abang Anwar Haidar, Abang Arjon, Abang Alan dan semua teman-teman yang terus berjibaku untuk menjadikan ide ini tampak secara visual.

TERIMAKASIH Dan Apresiasi yang tinggi Untuk Bapak Muhammad Safrudin yang telah merelakan sedikit lahannya untuk membangun Kantor TIC ini. tentu hal ini tidak mudah untuk dilakukan, perlu pertimbangan yang matang, berhubung ini merupakan lahan produktif. Namun dengan melihat semangat anak muda, bentuk dukungan dari beliau, bapak Safrudin memberikan sebagian lahan produktifnya untuk dijadikan TIC, sebagai bentuk dukungan penuh terhadap perkembangan dan kemajuan desa wisata.
Kegiatan Gotong royong yang diprakarsai oleh kaum Muda Wae Lolos dalam membangun TOURIST INFORMATION CENTER ini merupakan wujud kepedulian yang tinggi serta sikap responsif terhadap pembangunan desa wisata yang Inovatif, kreatif dan informatif,.

Sebagai desa wisata, keberadaan  pusat informasi sangat penting untuk mengurus dan mengemas semua informasi-informasi yang berkaitan dengan Objek-objek wisata yang ada. Kemudian, keberadaan TIC ini dapat mempermudah akses informasi yang masuk ke desa wisata, dengan adanya TIC wisatawan akan dimudahkan dalam menggali dan mencari informasi terkait pemesanan tiket masuk atau informasi kunjungan ke desa wisata wae lolos.
Harapannya kedepan, Rumah Pusat Informasi ini tidak hanya digunakan sebagai pusat pelayanan informasi wisata, Namun tempat ini juga bisa menjadi wadah untuk belajar dan menuangkan segala ide² kreatif dan inovatif dalam merespon perkembangan IPTEK.

tempat ini juga akan dikonsepkan menjadi rumah  literasi sekaligus tempat belajar, dalam upaya meningkatkan minat literasi dan belajar berinovasi untuk muda-mudi Wae Lolos.
harapannya dengan adanya rumah kreatif multifungsi ini, akan menunjang lahirnya jiwa kreatif dan inovatif, serta Segala bentuk Kegiatan yang produktif dari Milenial Desa Wisata Wae Lolos


1 Comments

post your comment

Previous Post Next Post